Akuiki.com - Setiap pengusaha kini
harus sadar betapa pentingnya digital marketing. Bahkan, hal ini berlaku baik
untuk pengusaha kelas kecil, menengah ataupun pengusaha besar. Mengapa? Sebab
digital marketing ini memiliki banyak manfaat.
Apalagi saat ini banyak
masyarakat Indonesia yang sangat bergantung dengan yang namanya internet. Maka
dari itu, sudah saatnya kini ara pengusaha untuk belajar digital marketing.
Sebelum itu, tahukah Anda apa yang dimaksud dengan digital marketing itu?
Digital marketing adalah
sebuah usaha marketing yang mana dalam pelaksanaannya memanfaatkan alat
elektronik yang berupa komputer maupun internet. Semua strategi marketing akan
dihubungkan dengan konsumen secara online.
Bak itu melalui sosial
media, website, iklan PPC, hingga seo juga termasuk dalam kategori digital
marketing lho. Tujuannya sendiri untuk memasarkan produk atau jasa yang Anda
tawarkan. Namun, dengan digital marketing, Anda tidak hanya menawarkan,
melainkan juga memikat konsumen untuk menggunakan produk atau jasa yang Anda tawarkan.
Mau tidak mau, semua
pengusaha harus mengikuti perkembangan zaman. Nah, untuk Anda yang ingin
belajar digital marketing, ini dia strategi digital marketing yang bisa Anda
coba:
- SEO
via Google |
SEO atau
Search Engine Optimization adalah salah satu bentuk usaha untuk mengoptimalkan
suatu website agar lebih mudah ditemukan di pencarian Google.
Adapun hasil pencarian Google sendiri
merupakan sumber utama traffic ada sebuah website.
Untuk Anda
yang akan menggunakan SEO, ada dua jenis SEO yang bisa digunakan
yakni SEO on page dan juga SEO off page. Meskipun cara ini cukup menggiurkan,
namun diperlukan waktu yang cukup lama untuk bisa mendapatkan hasil dari SEO
ini.
- Social Media
Marketing
Belajar
digital marketing kedua adalah dengan menggunakan Social media Marketing. Apa
itu social media marketing? Ini adalah suatu kegiatan dimana
Anda akan mempromosikan produk melalui platform media sosial dengan menggunakan
strategi tertentu.
Untuk berhasil
menggunakan digital marketing ini, ternyata sangat berpengaruh terhadap strategi
yang akan digunakan. Bahkan, sebelum promosi dilakukan harus dilakukan riset terlebih dahulu untuk mengukur angka keberhasilan dari
strategi ini.
- Content Marketing
Apa itu
content marketing? Ini adalah sebuah teknik marketing yang mana melibatkan sebuah
distribusi konten yang penting, relevan dan juga konsisten dengan tujuan untuk
menarik pada audient untuk mengonversi audient menjadi konsumen.
Adapun konten
yang dibuat di sini juga bukanlah konten yang biasa dan sembarangan. Namun harus ada tiga elemen yakni relevan, penting dan
juga konsisten. Misalnya, jika Anda memiliki bisnis fashion, maka konten yang
Anda buat juga tentang fashion dan lain sebagainya.
- Pay Per Click
Pay per Click
atau yang dikenal dengan nama PPC. Ini adalah sebuah model internet marketing
yang mana dilakukan dengan cara memasang iklan dan hanya perlu membayar pada setiap iklan yang diklik oleh audient.
Sistem
periklanan ini biasanya digunakan oleh para pengusaha besar seperti Facebook,
Instagram dan juga Google. Jenis digital marketing inilah yang saat ini
mulai banyak digunakan. Sebab, saat ini hampir semua orang sudah terhubung
dengan internet.
Nah, untuk
Anda yang ingin menggunakan cara ini, maka Anda bisa menggunakan Google Ads, Instagram Ads dan juga Facebook Ads juga ada. Yang pastinya ini
menjadi salah satu strategi yang menguntungkan.
- Email Marketing
SEOsatu |
Email
marketing juga menjadi salah satu strategi belajar digital marketing
yang bisa Anda gunakan. Adapun email marketing sendiri merupakan sebuah media
pengiriman pesan yang digunakan untuk
melakukan promosi namun menggunakan email.
Beberapa orang
kerap menganggap email marketing sebagai spam yang mengganggu para konsumen.
Namun, tahukah Anda jika hal ini justru sebaliknya. Sebab, saat ini
pengguna email selalu meningkat setiap tahunnya dimana semua aktivitas internet
diawali dengan menggunakan email terlebih dahulu.
- Affiliate Marketing
sociaBuzz |
Di dunia
digital marketing, Affiliate marketing sudah bukan lagi hal yang asing. Bahkan,
saat ini sudah banyak perusahaan baik yang ada di luar
negeri atau dalam negeri yang menggunakan digital marketing yang satu ini.
Di Indonesia
sendiri beberapa perusahaan yang sudah menyediakan program afiliasi adalah
Tokopedia, Bukalapak, BliBli, Matahari Mall, Tiket.com dan masih banyak
lainnya.
Dalam digital marketing ini
memungkinkan untuk mengajak para pelanggan reguler ikut mengiklankan produk
Anda kepada teman-temannya melalui media sosial. Hal inilah yang menjadikan
digital marketing ini banyak digunakan saat ini.
Bagaimana? Tertarik untuk
belajar digital marketing? Yang pastinya akan ada banyak manfaat ketika Anda
mau belajar atau bahkan menguasai digital marketing. Bahkan, Anda juga bisa
mendapatkan pundi-pundi rupiah ketika bisa memanfaatkan digital marketing untuk
keperluan bisnis.